InternasionalKebudayaanNasional

Putu Ardana Alami Microsleep Saat Perjalanan ke Buleleng, Petaka Jemput Nyawa Ni Luh Ariantini

37
×

Putu Ardana Alami Microsleep Saat Perjalanan ke Buleleng, Petaka Jemput Nyawa Ni Luh Ariantini

Sebarkan artikel ini

[SaberPungli.net] Diduga mengalami microsleep, kendaraan yang dibawa ibu dan anak asal Denpasar mengalami kecelakaan di wilayah Buleleng.

Nahas, kecelakaan tersebut mengakibatkan sang ibu tewas akibat terlindas truk box.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan maut di wilayah Buleleng ini terjadi pada Selasa (18/11/2025) atau sehari jelang hari raya Galungan.

Lokasinya di ruas jalan Singaraja – Denpasar kilometer 2.300 meter, tepatnya di wilayah Kelurahan/Kecamatan Sukasada, Buleleng.

Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Bachtiar Arifin saat dikonfirmasi mengungkapkan, insiden kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 15.30 wita.

Kendaraan yang terlibat kecelakaan yakni sepeda motor Yamaha NMX DK 6127 ADI dan Isuzu Light truk box DK 8609 FA milik salah satu toko ritel modern.

Sepeda motor Yamaha NMax dikemudikan oleh Putu Ardana Yasa (23) asal Lingkungan Suwung Batan Kendal, Kelurahan Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan.

Ia berboncengan sepeda motor dengan dengan ibunya bernama Ni Luh Ariantini (46) yang nyawanya melayang dalam insiden tersebut.

“Sedangkan mobil light truk box dikemudikan oleh I Gede Suparma (47) asal Banjar Dinas Poh Kembar, Desa Tukadsumaga, Kecamatan Gerokgak, Buleleng,” ungkapnya, Rabu (19/11/2025).

Peristiwa kecelakaan tersebut berawal dari sepeda motor yang dikemudikan Ardana, datang dari arah selatan (Denpasar) menuju utara (Buleleng).

Setibanya di lokasi kejadian, Ardana mengantuk dan diduga mengalami microsleep.

Akibat mengantuk, sepeda motor yang dikemudikan Ardana oleng ke kiri jalan dan menabrak pohon.

Kerasnya benturan motor itu mengakibatkan ibu dan anak itu terpental ke badan jalan.

“Pada saat bersamaan datang kendaraan Isuzu Light truk box DK 8609 FA dari arah selatan menuju Utara. Karena jarak yang terlalu dekat, sopir truk tidak bisa menghindar. Sehingga korban Ni Luh Ariantini terlindas,” jelasnya.

Akibat kecelakaan itu, Luh Ariantini mengalami cidera kepala berat dan dinyatakan meninggal dunia di RSUD Buleleng.

Chriz

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *