Kapolsek Semarang Tengah Berikan Sosialisasi Bahaya Narkoba kepada Generasi Muda di Pekunden

oleh -28 Dilihat
oleh

SEMARANG, SaberPungli.net: Upaya pencegahan peredaran dan penyalahgunaan narkoba terus digencarkan Polsek Semarang Tengah. Pada Rabu (23/07/2025) siang, Kapolsek Semarang Tengah Kompol I Putu Agus Indra Permana S.I.K., M.A. memberikan sosialisasi anti narkoba kepada generasi muda di Aula Lantai Bawah Kantor Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang.

Acara tersebut dihadiri Lurah Pekunden Bagas Yuwono Ario Negoro S.STP., M.M., Ketua LPMK Sugiarto, Babinsa Pekunden Peltu Riyanto dan Serma Yogi Hidayat, Bhabinkamtibmas Aipda Aspari, Ketua RW, perwakilan Ketua RT se-Kelurahan Pekunden, serta kader PKK setempat.

Dalam sambutannya, Lurah Pekunden menyampaikan keprihatinannya terhadap bahaya narkoba yang mengancam masa depan generasi muda. “Kami berkeinginan di wilayah Pekunden tidak ada pelaku peredaran narkoba dan remaja kami tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba. Kami berharap bimbingan dari bapak Kapolsek untuk kami sosialisasikan kembali kepada para remaja di sini,” ujar Bagas.

Kapolsek Semarang Tengah dalam materinya menyampaikan bahwa narkoba dapat merusak masa depan, menghancurkan kesehatan fisik dan mental, serta memutus masa depan pendidikan maupun karir seseorang. “Penyalahgunaan narkoba berdampak pada kerusakan otak permanen, gangguan jiwa, kriminalitas, bahkan kematian akibat overdosis,” tegasnya.

Untuk mencegah penyalahgunaan narkoba, Kapolsek mengajak para remaja membangun kepercayaan diri, aktif dalam kegiatan positif, rajin beribadah, serta menjauhi lingkungan yang rawan narkoba. Ia juga mengajarkan cara menolak ajakan teman memakai narkoba, yaitu dengan tegas mengatakan “tidak”, mengalihkan pembicaraan, menjauh, dan melaporkan kepada orang tua, guru, atau pihak berwenang apabila menemukan peredaran narkoba.

“Peran masyarakat sangat penting, terutama meningkatkan kepedulian lingkungan, melaporkan peredaran narkoba kepada kepolisian, dan aktif dalam kegiatan edukasi maupun sosialisasi kepada keluarga dan tetangga,” jelas Kompol I Putu Agus.

Tak lupa, Kapolsek juga memotivasi generasi muda yang sudah terlanjur memakai narkoba untuk tidak takut melapor dan menjalani rehabilitasi agar dapat memperbaiki masa depan. Sedangkan bagi yang belum pernah mencoba, agar berkomitmen untuk menjauhi narkoba selamanya.

Di akhir sosialisasi, Kapolsek Semarang Tengah menegaskan, “Generasi muda adalah harapan bangsa. Jangan pernah sia-siakan hidup kalian hanya karena narkoba. Katakan tidak pada narkoba, dan mari kita wujudkan Semarang Tengah bebas narkoba.”

Kegiatan berjalan lancar dengan antusiasme peserta yang tinggi dan situasi tetap aman serta kondusif.

Christina_M. Usup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.